Setelah dua tahun tertunda, akhirnya saya berhasil juga meliput acara super meriah ini.
Gak main-main, Area sekitar Blok M Square ini disulap menjadi suatu pasar kebudayaan Jepang. Booth-booth yang bertebaran di sekitaran area pun juga kebanyakan dijaga oleh para Warga Jepang, yang kental dengan gayanya yang berapi-api, walaupun kadang-kadang keliatan agak sedikit awkward gitu.
Highlight acaranya sendiri tentunya pada waktu pesta perarakan Mikoshi & Dashi yang digelar beberapa kali selama hari Sabtu-Minggu, 30 Juni - 1 Juli 2012. Para peserta perarakan yang terdiri dari warga Jepang dan Indonesia dengan antusiasme yang tinggi, membawa kuil kecil tersebut mengitari area Blok M dengan yel-yel tersendiri. Melihat itu, saya jadi ingat pertemuan saya dengan salah satu penjaga booth T-Shirt rajutan yang menunjukkan salah satu kaos bergambarkan dua orang dan ada tulisan Jepang di bawahnya, "Orang Jepang dan orang Indonesia... sahabat!"
No comments:
Post a Comment